let's get it on!
1. Pola Kulit (spot)
Yapp!! mungkin anda sudah mengetahui perbedaan mereka setelah melihat gambar di atas. Spot jaguar memiliki ukuran yang lebih lebar daripada macan tutul, dan memiliki bintik kecil di dalam spot tersebut, sedangkan macan tutul tidak.
2. Ukuran Tubuh
Jaguar memiliki tubuh yang terlihat lebih besar karena otot yang ada ditubuhnya lebih banyak dibandingkan dengan macan tutul. Hal ini yang diyakini beberapa sumber bahwa jaguar lebih 'powerfull' daripada macan tutul.
3. Ekor
Jaguar memiliki ekor yang lebih pendek dibandingkan macan tutul. Ekor macan tutul lebih panjang karena mempunyai fungsi yang sangat berguna untuk menyeimbangkan tubuhnya ketika memanjat pohon dan membawa mangsa ke atas pohon. Mungkin inilah penyebab utama macan tutul lebih piawai dalam hal memanjat pohon.
4. Sifat Alami
Jaguar memiliki sifat alami yang hampir mirip dengan harimau meskipun bentuk fisiknya menyerupai macan tutul, yakni jaguar tidak takut air sedangkan macan tutul cenderung menghindarinya.
5. Habitat
Habitat kedua jenis ini pun berbeda. Jaguar tersebar di sekitar benua Amerika, sedangkan macan tutul tersebar di benua Asia hingga Afrika.
Itulah beberapa perbedaan antara jaguar dan macan tutul, semoga setelah membaca artikel ini pengetahuan kita tentang kucing besar semakin bertambah, khususnya untuk mengenal perbedaan kedua hewan yang telah kita bahas diatas. Selebihnya, mereka mempunyai banyak kesamaan dalam hal berburu dan sifat alami.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar